Download Makalah Lengkap Semua Jurusan

Cara Penulisan Makalah

Makalah adalah sebuah karya tulis ilmiah yang biasanya dikemas dalam bentuk tugas yang diberikan oleh Guru ataupun Dosen di Sekolah ataupun di perguruan tinggi. Dalam penulisan makalah ada beberapa elemen penting yang perlu diperhatikan sehingga terbentuk suatu susunan yang rapi dan sesuai dengan aturan penulisan karya tulis Ilmiah.

Disini sedikit saya akan memberikan penjelasan tentang Cara penulisan Makalah itu sendiri. Dan susunan ini kami pakai dalam beberapa postingan makalah yang ada di blog ini.

  • Cover (Sampul)
Cover ini bisa didesain sedemikian rupa sehingga terlihat lebih menarik. Contoh seperti di bawah ini:
  • Kata Pengantar
Kata Pengantar ini adalah sebagai pembuka tulisan dalam makalah atau karya tulis ilmiah biasanya diawali dengan ucapan Puji dan Syukur kepada Allah dan lain sebagainya (Mukadimmah).

Dan juga ucapan terima kasih kepada siapa saja yang sudah membantu dalam penulisan makalah.


Biasanya juga dilengkapi dengan pengakuan bahwa masih banyak kekurangan dalam penulisan makalah ini dan memohon kepada pembaca agar bisa memberikan kritik dan sarannya. Contohnya seperti pada gambar dibawah:
  • Daftar Isi
Daftar Isi bertujuan untuk memudahkan pembaca untuk menemukan daftar bacaan pada halaman tertentu:
  • BAB I Pendahuluan
BAB I Pendahuluan - Di BAB ini terdapat point penting yang perlu diperhatikan antara lain sebagai berikut:
A.  Latar Belakang - Menjelaskan tentang dasar-dasar dari judul makalah
B. Rumusan Masalah - Pertanyaan singkat tentang apa yang akan dibahas dalam judul makalah
C. Tujuan Penulisan - Membahas tentang tujuan yang ingin dicapai dalam penulisan makalah tersebut.

  • BAB II Pembahasan
BAB II Pembahasan - Di BAB ini membahas tentang point penting yang mengacu kepada rumusan masalah di atas. Jadi bahasan masalah yang dibahas  berkaitan erat dengan Rumusan Masalah. 
  • BAB III Penutup
BAB III Penutup - Disini terdapat dua poin penting yaitu Kesimpulan dan Saran.
Kesimpulan dari pembahasan masalah yang kaitannya dengan Judul Makalah
dan Saran apa yang diberikan kepada penulis agar bisa memberikan suatu solusi terhadap persoalan atau masalah yang ada.

  • Daftar Pustaka
Daftar Pustaka merupakan referensi dari penulis Makalah atau karya tulis Ilmiah sebelumnya. Perhatikan tata cara penulisan nama, gelar, jabatan agar tidak mengaburkan pengertian pustaka. Contoh seperti dibawah ini:
Sekian dari saya semoga tulisan ini bisa bermanfaat buat kita semua.

Back To Top